5 Tempat Ngopi enak dan Keren buat Kumpul bareng Sahabat di Jakarta

Minum kopi ditemani para sahabat di tempat yang cozy memang paling ampuh dan bikin kamu betah berlama-lama mengobrol. Jakarta punya banyak tempat ngopi keren yang bakal bikin kamu tambah hits. Buat kamu semua yang ngaku pecinta kopi sejati, tampaknya kamu harus tahu tempat ngopi enak di Jakarta yang bakal kita bahas berikut ini. Yuk, ajak teman-teman kamu semua buat mencicipi kopi di tempat ngopi keren berikut ini.

  1. Koultura Coffee

Terletak di kawasan Jakarta Barat, kafe yang satu ini tidak cuma menawarkan cita rasa kopi yang autentik, tapi juga desain interior yang minimalis, tapi tetap menawan. Varian kopi yang bisa kamu pilih di Koultura Coffee juga beragam.

 

Latte hingga kopi artisan yang menggunakan teknik pengolahan Viatnemese drip dan French press bisa kamu temukan di sini. Tidak hanya itu, kudapan pelengkap minum kopi pun bisa bikin ngopi kamu tambah asyik. Harganya? Jangan khawatir, ngopi di Koultura Coffee tidak bakal bikin kantong kamu jebol, sebab harganya relatif terjangkau yakni berkisar Rp20.000,00- Rp40.000,00. Buat kamu yang penasaran, yuk datang ke Taman Ratu Indah Blok AA2 No. 33 Jakarta Barat. Koultura Coffee ini buka dari pukul 10.00-22.00.

 

  1. Pandava Coffee

Penggemar kopi dengan teknik peracikan yang artistik wajib datang ke Pandava Coffee. Di sini kamu bisa menikmati kopi racikan para barista handal. Buat kalian yang suka sajian kopi dingin, Pandava Coffee juga menyajikan aneka kopi shake yang mantap, seperti milkshake vanilla affogato with espresso granita. Piccolo Latte juga tampaknya bakal cocok buat kamu yang doyan menyeruput kopi bercita rasa kuat.

 

Pandava Coffee berlokasi di Epicentrum Walk Jalan H.R. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan dan buka dari pukul 08.30-23.00.

 

  1. Anomali Coffee

Cari kafe yang menyajikan kopi asli Indonesia? Datanglah ke Anomali Coffee yang cabangnya tersebar di wilayah Jakarta dan Bali. Kafe yang satu ini meracik biji-biji kopi yang berasal dari berbagai pelosok Indonesia. Anomali Coffee tidak hanya menawarkan cita rasa kopi khas Indonesia, tapi juga memiliki desain interior apik dan minimalis yang pastinya bakal bikin kamu betah.

 

Untuk mencicipi nikmatnya kopi Anomali Coffee ini kamu bisa datang ke salah satu cabangnya di Jalan Senopati No. 19 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, yang buka dari pukul 07.00-23.00.

 

  1. 1/15 – One Fifteenth Coffee

Kalau kamu sedang berada di bilangan Gandaria, Jakarta Selatan, kamu wajib mencicipi nikmatnya kopi di 1/15 Coffee. Menu yang wajib dicoba di sini adalah signature coffee-nya, yakni Rojali, yang merupakan kopi yang diproses selama 12 jam dan dicampur perasan jeruk dengan sedikit soda.

 

Bagaimana? Cukup unik, bukan? Langsung saja datang ke Jalan Gandaria I/63, Jakarta Selatan untuk merasakan uniknya si Rojali ini. 1/15 Coffee buka dari pukul 07.00-21.00.

 

 

  1. ABCD Coffee

Pernah membayangkan kafe keren yang lokasinya di tengah-tengah pasar tradisional? Coba deh datang ke ABCD Coffee yang letaknya ada di Pasar Santa. ABCD yang punya singkatan A Bunch of Caffeine Dealers ini awalnya cuma tempat latihan para barista yang kemudian bertransformasi menjadi salah satu tempat ngopi enak di Jakarta. ABCD Coffee ini tidak cuma menawarkan cita rasa kopi yang oke, tapi kamu juga bisa merasakan pengalaman ngopi yang mungkin tidak akan kamu temui di tempat lain.

 

Bayangkan saja, beberapa waktu lalu ada seorang balerina yang beraksi di kafe ini. Keren, bukan? Yuk, langsung saja datang ke Pasar Santa A. L01-BKS No. 75-77, Jalan Cipaku 1, Jakarta Selatan.

 

 

Bagaimana? Asyik ‘kan tempatya? Ayo ajak teman-teman kamu buat menyambangi tempat-tempat ngopi di atas.

 


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *